Liburan memang untuk mencari kesenangan yang diikuti dengan kenyamanan. Bagaimana jika pada waktu musim hujan? Pada musim hujan terkadang menjadi kendala dan penghalang liburan yang telah direncanakan. Tidak perlu cemas,karena berikut ini adalah destinasi wisata yang bisa anda kunjungi walaupun saat musim hujan :
Malang Snow City
sumber foto : www.malang-post.com
MSC merupakan salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi karena konspnya yang unik. Tempat ini merupakan satu-satunya wisata wahana salju di Malang Raya. Masih satu lokasi dengan Hawai Waterpark, tempat wisata indoor ini beralamat di Perumahan Graha Kencana, Jl. Raya Karanglo, Banjararum, Singosari. Selama berada di Malang Snow City, bunda dan keluarga tidak hanya bisa bermain saja, tetapi juga bisa emcoba berbagai wahana, seperti Flying Car, Twsiter Robotic, Soccer Target, menonton Live Music dan Family Show. Untuk biaya tiket masuknya, para pengunjung dikenakan biaya sebesar Rp 60.000 per orang. Sangat menarik bukan ?
Museum Malang Tempoe Doeloe
sumber foto : ongistravel.com
Rekomendasi selanjutnya Wisata Malang Raya yang bisa dikunjungi saat musim hujan adalah Museum Malang Tempoe Doloe. Museum Malang tempo Doloe terletak di Tumpang, Kabupaten Malang, tepatnya di sekitar pasar sayur. Seperti namanya, saat berkunjung ke museum ini, anda bisa memperoleh berbagai macam pengetahuan tentang kota Malang, sejak zaman penjajahan sampai kemerdekaan diraih. Koleksi yang terdapat di Museum Malang Tempo Doloe cukup banyak, diantaranya buku-buku kuno, fosil, arca, benda-benda zaman purbakala, dan sebagainya. HTM yang dikenakan juga cukup terjangkau untuk setiap kalangan, yaitu Rp 25.000 untuk wisatawan luar Malang, Rp 15.000 untuk warga Malang, dan Rp 10.000 untuk pelajar.
Museum Brawijaya
sumber foto : dolandolen.com
Museum Brawijaya dibangun pada tahun 1967 dan diresmikan pada tanggal 4 Mei 1968. Museum yang berdiri di atas lahan seluas 10.500 meter persegi ini berlokasi di JL. Ijen, No. 25 A, Gading Kasri, Klojen, Kota Malang. Di museum ini pengunjung dapat berwisata sekaligus menambah pengetahuan tentang sejarah bangsa Indonesia.
Museum Brawijaya terbagi menjadi 6 bagian yaitu halaman depan, ruang lobi, halaman tengah, ruang koleksi, ruang koleksi, dan perpustakaan. Dari seluruh koleksi benda yang disimpan di dalam museum, salah satu peninggalan yang cukup menyita perhatian pengunjung adalah Gerbong Maut. Konon gerbong ini membawa tahanan rakyat Indonesia yang dianggap melakukan perjuangan untuk melawan penjajah. Museum Brawijaya buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 14.00 WIB.